Thursday, December 17, 2015

KAWAT LAS CAST IRON DAN BASIS UNSURNYA

Kawat Las Cast Iron Dan Basis Unsurnya

CAST IRON

Cast Iron biasa disebut juga sebagai Besi Tuang merupakan Besi yang memiliki kandungan Karbon (C) sebesar 2,5%-4% sehingga mempunyai sifat weldability (mampu las) yang rendah, karbon yang terkandung pada Cast Iron dapat berupa karbon Bebas (Grafit) dan kandungan Sulphur serta Fosfor dari material ini lebih tinggi dibanding dengan Baja.

JENIS CAST IRON :

  • Grey Cast Iron (Besi Tuang Kelabu). Merupakan jenis cast Iron yang paling sering digunakan, yaitu sekitar 70% dari keseluruhan cast iron berwarna abu-abu. Cast Iron jenis ini memiliki kandungan graphite yang berbentuk flake, kekuatan tariknya tidak terlalu tinggi dan keuletannya sangat rendah FLAKE. Sifat dari Besi Tuang ini kekuatan tariknya tidak begitu tinggi dan keuletannya rendah sekali (Nil Ductility).
  • Nodular Cast Iron (Besi Tuang Nodular). Merupakan perpaduan Grey cast Iron, memiliki ciri berupa bentuk graphite flake yang ujung-ujung flake-nya berbentuk Ciri Besi tuang ini bentuk graphite FLAKE dimana ujung – ujung FLAKE berbentuk takikan (notch) yang mempengaruhi ketangguhan, keuletan dan kekuatan, untuk membuat lebih baik maka graphite tersebut dibentuk spheroid dengan menambahkan sedikit inoculating agent (Magnesium, Calcium, dll.), dikarenakan Cast Iron memiliki tingkat keuletan yang tinggi, maka besi tuang ini masuk pada kategori Ductile Cast Iron.
  • Malleable Cast Iron (Besi Tuang Mampu Tempa). Merupakan jenis Cast Iron yang terbuat dari Besi Tuang Putih dengan dilakukan heat treatment kembali dengan tujuan menguraikan seluruh gumpalan graphit (Fe3C) sehingga terurai menjadi matriks Ferrite, Pearlite dan Martensite, serta jenis ini memiliki sifat yang mirip dengan Baja.
  • White Cast Iron (Besi Tuang Putih). Merupakan cast Iron yang seluruh kandungan karbonnya berupa sementit, sehingga memiliki sifat yang sangat keras dan tingkat kegetasan yang tinggi., mikrostrukturnya terdiri dari karbida yang menyebabkan warnanya menjadi putih.

KAWAT LAS UNTUK CAST IRON

Kawat Las untuk Cast Iron berbasis pada unsur Nickel (Ni) Nickel yang merupakan suatu logam yang mempunyai ciri fisik berwarna putih perak dan memiliki berat jenis yang hampir sama dengan tembaga. Nickel menjadi bagian dari bahan Kawat Las Cast Iron karena Nickel memiliki karakteristik Low Solubility pada Karbon, dengan menyatunya Nickel dan Besi akan dapat menghindari terjadinyak keretakan pada daerah Fusion Line yang biasanya diakibatkan oleh perbedaan Expansion temperature pengelasan pada material Cast iron, dan juga logam las tersebut memiliki karakteristik yang lentur dan mudah untuk proses machining. Namun ada beberapa Kawat Las Cast Iron yang tidak berbasis pada Nickel, beberapa Kawat Las tersebut berbasis pada Tembaga (Copper).

KAWAT LAS CAST IRON EDZONA

Temukan Kawat Las Cast Iron sesuai kebutuhan Anda pada menu produk Kawat las EDZONA. Untuk pemesanan dan konsultasi teknis bisa menghubungi Kami melalui email kami di info@kawatlasedzona.com.