Monday, June 22, 2015

PERBAIKAN MESIN INJEKSI MOLD PLASTIK


Mesin Injeksi untuk pembentuk atau pencetak plastik sering disebut mold. Inject mold ini adalah metode pembentukan material termoplastik yang materialnya meleleh karena pemanasan diinjeksikan ke dalam cetakan kemudian mengalami proses pendinginan oleh air sehingga mengeras.

JENIS MESIN INJEKSI MOLD PLASTIKPerbaikan Mesin Injeksi Mold Plastik

  1. Jenis mesin mold berdasarkan metode pencekaman cetakan
  • Metode pencekam toggle
  • Metode pencekam hidraulik
  1. Jenis mesin mold Berdasarkan proses pelelehan bijih plastik
  • Pelelehan single-stage plunger
  • Pelelehan two-stage screw-plunger
  • Pelelehan single-stage reciprocating-screw
  1. Jenis mesin mold berdasarkan tonase
Dibedakan berdasarkan besarnya gaya pencekaman maksimum mesin yang bisa diberikan. Maka Kisarannya mulai dari 5 ton jika untuk menghasilkan produk seberat 10 gram sampai dengan 5000 ton untuk menghasilkan produk seberat 50 kilogram

KOMPONEN UTAMA

Komponen utama mesin injeksi mold plastik ini terdapat tiga yaitu 1. Mold adalah bagian dari dimana plastik leleh dicetak dan didinginkan 2. Unit injeksi adalah bagian mesin injeksi molding untuk melelehkan material plastik, dan terdiri dari screw, hopper dan barrel 3. Unit pencekam – bagian dari mesin injeksi mold yang untuk mencekam mold pada saat penginjeksian material sekaligus menyediakan mekanisme pengeluaran produk dari molding plastik.

PROSES INJEKSI MOLD

Proses injeksi mesin ini dimulai dari termoplastik yang bentuk butiran atau bubuk ditampung dalam sebuah hopper. Kemudian butiran atau bubuk termoplastik akan turun ke dalam barrel secara otomatis karena gaya gravitasi, selanjutnya ia dilelehkan oleh pemanas di dinding barrel dan adanya gesekan akibat perputaran sekrup injeksi pada mesin. Plastik yang sudah meleleh kemudian melalui nozzle ke dalam cetakan yang didinginkan oleh air. Produk plastik yang sudah dingin dan mengeras dikeluarkan oleh hidraulik mesin dari cetakan selanjutnya hasilnya diambil oleh manusia atau menggunakan robot. ketika proses pendinginan produk secara bersamaan di dalam barrel juga terjadi pelelehan plastik sehingga saat produk dikeluarkan dari cetakan dan cetakan menutup, plastik leleh langsung bisa diinjeksikan.

PERBAIKAN MESIN INJEKSI MOLD PLASTIK

Perbaikan Mesin Injeksi Mold Plastik. Mesin Injeksi Plastik ini sebagai alat produksi suatu perusahaan, karena terbuat dati bahan logam, alat ini dapat mengalami aus, rusak, parah, keropos pada bagian atau sparepart mesin Seperti yang terlihat pada gambar. Untuk perbaikan mesin injeksi mold plastik ini dapat menggunakan kawat las Ezona yang khusus untuk kawat las maintenance. Kawat las Hard facing EDZONA :  Edzona-210Edzona-220Edzona-260Edzona 270Edzona 290Edzotrode.